Selasa, 05 Oktober 2010

KOMPONEN UTAMA KOMPUTER HARDWARE SOFTWARE DAN BRAINWARE

Komponen-komponen utama software, hardware, brainware


Komponen utama komputer merupakan bagian yang harus ada dalam sebuah sistem komputer, karena dalam sebuah sistem komputer jika satu saja dari komponen utama tersebut tidak ada, maka sistem komputer pun tidak akan berjalan atau tidak befungsi sebagaimana yang diharapkan
Komponen utama dalam sistem komputer ada tiga yaitu:
Hardware
Software
Brainware
Hardware
Hardware atau perangkat keras dalam sistem komputer merupakan komponen yang secara fisik dapat dilihat dan diraba yang membentuk suatu kesatuan sehingga dapat difungsikan.
Perangkat tersebut antara lain adalah: Keyboard
Mouse
CPU
Monitor
Printer
Software
Software atau perangkat lunak adalah suatu program yang berisi instruksi-instruksi (perintah) yang dimengerti oleh komputer. Perangkat komputer yang terdiri dari jutaan komponen elektronik tidak dapat melakukan kegiatan apapun tanpa adanya software. Dengan adanya software ini kita dapat meminta pada komputer untuk : mengetik suart/dokumen, menghitung, menggambar, megeluarkan suara dan lain sebagainya. contoh :windows, linux, apple, ms word, ms excell.
BRAINWARE :
Brainware adalah unsure dimana yang berasal dari akal manusia .Maksudnya, bila tidak ada manusia computer tidak bisa digunakan.
BRAINWARE : orang-orang yang bekerja secara langsung dengan menggunakan komputer sebagai alat bantu, ataupun orang-orang yang tidak bekerja secara langsung menggunakan komputer, tetapi menerima hasil kerja dari komputer yang berbentuk laporan .
  • System Analyst : orang yang bertugas mempelajari, menganalisa, merancang dan membentuk suatu system / prosedur pengolahan data secara elektronik berdasarkan aplikasi yang dipesan oleh pemakai jasa komputer.
  • Programmer : yang bertugas di dalam data processing programming berdasarkan program spesialisasi
  • Operator : yang bertugas mempersiapkan komputer utk memproses suatu program mulai dari menghidupkan komputer, menjalankan komputer (mengoperasikan program-program komputer / aplikasi komputer)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar